Kamis, 25 Juni 2009

Wakil Rakyat

Karena melakukan kesalahan fatal pada acara rakernas sebuah partai besar, Bagyo (Tora Sudiro) harus kehilangan pekerjaannya. Musibah itu membuat rencana pernikahannya dengan Ani (Revalina S Temat) batal. Apalagi Abdul (Jaja Mihardja), ayah Ani memang tidak menyukainya. Di tengah kesulitan itu musibah lain datang, uang untuk ongkos orang tuanya datang melamar ke Jakarta dicuri oleh sekawanan penjahat. Karena tidak tahan tekanan yang bertubi-tubi Bagyo jadi gelap mata. Ia mencari orang-orang yang membawa kabur uangnya untuk menuntut balas.

Kebetulan para penjahat itu sedang merampok seorang artis bernama Atika (Wiwid Gunawan). Aksi itu gagal karena Bagyo tiba-tiba muncul dan langsung menghajar mereka hingga babak belur. Bagyo disanjung sebagai pahlawan. Kisah keberanian Bagyo menjadi berita di berbagai media nasional maupun daerah.
Ketenaran Bagyo lalu dimanfaatkan oleh sebuah partai politik papan atas untuk menggaet dukungan massa dalam pemilihan legislatif. Bagyo ditemani Jereng (Vincent Rompies) berangkat untuk berkampanye di Wadasrejo, sebuah daerah terpencil yang rakyatnya hidup serba kekurangan. Ternyata.....

Minggu, 14 Juni 2009

Chika

Ini adalah hidup seorang remaja bernama Chika. Hidupnya terasa hampa setelah kedua orang tuanya meninggal, kakaknya sibuk dengan karirnya, dan pacarnya memutusinya. Yang diinginkannya adalah ia menjadi remaja penuh senyum seperti remaja-remaja lainnya, mendapatkan hidupnya kembali dengan sosok orang tua, cinta sejati, dan impiannya menjadi pembuat komik tercapai. Hidup Chika mulai berubah ketika ia bertemu dengan seorang cowok bernama Yoza. Tidak sengaja Chika menghancurkan handycam Yoza, membuatnya tertabrak taksi, masuk rumah sakit, bahkan sampai Yoza batal pergi ke New York. Yoza, seorang cowok yang punya impian menjadi pembuat film dan terus menuntut ganti rugi handycam-nya, selalu membuat Chika kesal sekaligus bingung dengan sikapnya yang selalu seenaknya, tak terduga, kadang menyebalkan tapi kadang manis. Hanya saja di balik segudang sikapnya itu, Yoza menyimpan sebuah rahasia. Rahasia yang tidak diketahui Chika atau siapapun…

Minggu, 07 Juni 2009

SMS Suka Ma Suka

Wisnu and Rezky adalah dua cowok ganteng dan play boy. Wisnu seorang photographer sedangkan Rezky reporter stasiun TV. Suatu hari, Rezky kesiangan masuk kantor padahal dia harus mewawancarai Menteri alhasil dia kena damprat bosnya. Rezky memutuskan untuk nyari tempat kos yang deket dengan kantor biar gak kesiangan lagi Rezky bertemu dengan wisnu di Taksi yang sama, mereka berdua ingin mencari tempat kos baru. Mereka tertarik dengan rumah kos Tante Ria tapi sayangnya rumah kos itu khusus untuk cewek, merekapun ditolak. Mereka kemudian menemukan cara, pura – pura jadi pasangan GAY, sehingga Tante Ria berubah pikiran dan menerima mereka. Disinilah awal dari perjalanan cinta mereka. Penderitaan mereka makin bertambah, saat bertemu dengan Bella, keponakan Tante Ria yang cantik sekali. Rezky and Wisnu langsung naksir habis – habisan dan bersaing untuk bisa dapetin Bella

Sumpah Ini Pocong

Film horor yang dibalut dengan penuh sindiran-sindiran ini mengisahkan tentang seorang pejabat desa bernama Sugandi, yang diperankan oleh Jarwo Kwat, berambisi mempertahankan jabatannya untuk kedua kali. Demi jabatan itu berbagai cara ia lakukan walau dengan cara yang tidak dihalalkan.

Suatu hari Sugandi mendapat tuduhan kelakuan yang tidak senonoh, maka untuk membersihkan nama baiknya, ia rela melakukan sumpah pocong atas nasehat Ki Bolon (Marlon Renaldi) yang selanjutnya malah menjadi musuh politiknya. Sumpah pocong pun dilakukan dengan disaksikan masyarakat setempat, tetapi masalah muncul saat pocong (Aming) selalu mengejar Sugandhi serta istrinya Nani (Julia Perez) dan asistennya, Tatang (Udji Tongki) karena merasa tidak sudi kain kafan miliknya digunakan untuk prosesi sumpah tersebut.

Sugandhi tak ingin masa depan politiknya suram dan telah lama ia bangun dengan bantuan Ki Bolon. Jika masyarakat mengetahui bahwa ia selalu dikejar pocong, maka berbagai hal pun ia lakukan demi memusnahkan pocong itu hingga tanpa disadari tabungan yang ia miliki ludes untuk membayar Ki Bolon.

Setelah mengetahui bahwa Ki Bolon telah menipunya, baru Sugandhi dan istrinya sadar akan perbuatannya. Begitu pula para pocong sadar untuk tidak mengejar Sugandhi dan akan menuntut balas perbuatan Ki Bolon.

Senin, 01 Juni 2009

Sepuluh

Kisah perjuangan hidup seorang ibu bernama Yanti (Rachel Maryam) dalam mencari anaknya yang hilang, seorang ayah bernama Thomas (Ari Wibowo) yang ingin menjalin kembali hubungan yang erat dengan putranya, serta seorang anak jalanan bernama Mongki [Yofana] bersama kawan-kawannya yang harus menghadapi kekerasan dan ketidakadilan kehidupan anak jalanan dan dunia hitam. Ketiganya akhirnya dipertemukan kembali setelah sekian tahun berpisah, meskipun itu terjadi ditengah perjuangan mereka menghadapi problema hidup masing-masing.